Friday, September 6, 2019

Review Konten Rumah Belajar "Lingkungan Pemasaran"



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Pada kesempatan kali ini saya akan mereview mengenai salah satu pembelajaran yang ada di rumah belajar yaitu video mengenai lingkungan pemasaran yang disampaikan oleh Ibu Rosa Hartati S.Pd MM. Dari pengertiannya Lingkungan Pemasaran adalah lingkungan perusahaan yang terdiri atas pelaku dan kekuatan di luar pemasaran yang mempengaruhi kemampuan manajemen untuk membangun dan mempertahankan hubungan dengan pelanggan sasaran. Lingkungan pemasaran ini dibagi menjadi dua bagian yaitu lingkungan pemasaran mikro dan lingkungan pemasaran makro. Namun pada bahasan kali ini video Bu Rosa hanya menyampaikan mengenai lingkungan pemasaran mikro  yang terdiri atas para pelaku dalam intern perusahaan, jadi hanya perusahaan saja yang terlibat dalam pemasaran mikro ini. Untuk lingkungan pemasaran mikro  dibagi menjadi dua bagian, lingkungan mikro eksternal dan lingkungan mikro internal, untuk lingkungan mikro eksternal meliputi pemasok, kemudian ada perantara, ada juga konsumen, dan pesaing external, yang tidak ada di perusahaan. Lingkungan mikro internal yang meliputi produksi otomatis kalau produksi hanya melibatkan intern perusahaan saja Kemudian Keuangan keuangan juga hanya melibatkan intern perusahaan kemudian sumber daya kemudian pemasaran, riset dan pengembangan. Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini Terima kasih wabillahi taufik wal hidayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Video review ini dapat dilihat di https://youtu.be/OZkqwyvhq10

No comments:

Post a Comment

Review Konten Rumah Belajar "Lingkungan Pemasaran"

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Pada kesempatan kali ini saya akan mereview mengenai salah satu pembelajaran yang ada di ...